Bagi orang yang tinggal di perantauan, libur lebaran bisa dijadikan sebagai momen yang tepat untuk berkumpul dengan keluarga di kampung halaman. Oleh karena itu, banyak sekali orang-orang yang berbondong-bondong mudik ke kampung halamannya saat telah mendapatkan jatah liburan. Namun, Kamu tentunya harus membawa oleh-oleh yang pas untuk dibawa pulang saat kembali mudik.
Membawa oleh-oleh pada saat kembali ke kampung halaman tentu saja akan membuat keluarga bahagia. Biasanya oleh-oleh merupakan sesuatu yang menjadi ciri khas di daerah perantauan Kamu. Memberikan oleh-oleh juga dapat menimbulkan kesan yang baik di mata keluarga dan kerabat dekat.
Beberapa Oleh-Oleh yang Pas untuk Dibawa Pulang Saat Kembali Mudik ke Kampung Halaman
Ada banyak sekali barang yang bisa Kamu jadikan oleh-oleh untuk keluarga dan kerabat di kampung halaman. Sebelum berencana mudik, ada baiknya Kamu menyediakan tabungan yang cukup. Tabungan tersebut dapat berguna untuk membeli oleh-oleh bagi keluarga dan kerabat di kampung. Beberapa contoh oleh-oleh yang pas untuk dibawa pulang saat kembali mudik adalah:
1. Makanan Khas Daerah Rantau
Hal pertama yang dapat dijadikan oleh-oleh yang pas untuk dibawa pulang saat kembali mudik adalah makanan khas dari daerah rantaumu. Tentu saja keluarga dan kerabat dekatmu ingin mencicipi bagaimana rasa dari makanan khas yang ada di daerah rantau. Misalnya saja makanan khas kota Jakarta seperti dodol betawi, kue keplak, kue akar kelapa, kue semprong kue kembang goyang, dan lain-lain. Oleh karena itu, tak ada salahnya untuk menjadikan makanan khas menjadi salah satu pilihan oleh-oleh yang bisa kamu jadikan sebagai suguhan saat mengobrol bersama sanak saudara.
Namun, ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat memilih makanan khas yang akan dibawa ke kampung halaman. Bawa lah jenis makanan yang awet dan tahan lama sebagai oleh-oleh yang akan diberikan kepada keluarga dan kerabat. Hal ini bertujuan agar kondisi makanan tetap terjaga kualitasnya saat tiba di kampung halaman.
2. Sovenir Khas Daerah Rantau
Selain makanan, ternyata souvenir khas dari daerah perantauanmu dapat dijadikan sebagai salah satu oleh-oleh yang bisa di bawa pulang ke kampung halaman. Setiap daerah pastinya memiliki souvenir yang khas seperti berbagai macam jenis kain ataupun berbagai macam pernak-pernik lainnya seperti kerajinan tangan. Misalnya souvenir khas Jakarta seperti gantungan ondel-ondel, miniatur bajaj, miniatur monas dan lain-lain.
Sama seperti makanan, Kamu juga perlu memilih jenis sovenir yang tepat untuk dibawa ke kampung halaman. Bawalah jenis souvenir yang mudah dan ringan dibawa. Selain itu, hindari membawa souvenir dengan bahan yang mudah pecah. Hal ini bertujuan agar souvenir yang Kamu bawa tetap dalam keadaan yang baik saat tiba di kampung halaman.
3. Kue Kering lebaran
Salah satu hal yang bisa dijadikan oleh-oleh yang pas untuk dibawa pulang saat kembali mudik adalah kue kering lebaran. Biasanya momen lebaran dimanapun itu baik di kampung halaman sekalipun, tak akan lepas dari kehadiran kue kering. Oleh karena itu, tak ada salahnya dengan pilihan membawa kue kering lebaran sebagai oleh-oleh.
Kue kering lebaran dapat menjadi salah satu oleh-oleh yang menarik dan berkesan bagi keluarga dan kerabatmu di kampung halaman. Menikmati kue kering secara bersama-sama dapat menjadi sebuah hal yang indah dan tak akan terlupakan bagi keluarga, kerabat, bahkan dirimu sendiri.
Demikianlah beberapa jenis oleh-oleh yang pas untuk dibawa pulang saat kembali mudik. Ada baiknya Kamu menyediakan sejumlah dana dari jauh-jauh hari untuk membeli beberapa oleh-oleh tersebut. Namun jika tidak memiliki cukup uang, maka jangan terlalu dipaksakan. Percayalah bahwa kehadiranmu di tengah-tengah mereka sudah cukup menjadi sebuah oleh-oleh yang paling indah.